Ubur-ubur adalah hewan laut invertebrata yang biasa dikenal memiliki tentakel dan sengatan yang menyakitkan. Dalam kingdom animalia, ubur-ubur termasuk dalam filum cnidaria. Berikut adalah beberapa fakta tentang ubur-ubur:
1). Walaupun tinggal di lautan, ubur-ubur bukanlah ikan. Mereka adalah plankton.
2). Ubur-ubur tidak memiliki otak, jantung, telinga, kepala, kaki, dan tulang.
3). Ubur-ubur dapat ditemukan di seluruh lautan dunia, bahkan mereka pernah ditemukan di beberapa danau air tawar ataupun kolam.
4). Di setiap tentakel yang ubur-ubur punya terdapat ribuan sel yang disebut cnidoblasts. Di dalam cnidoblasts terdapat nematocysts, yang masing-masing berisi benang yang menyengat.
5). Mekanisme pertahanan utama ubur-ubur adalah sengatan dan badannya yang transparan, yang membuatnya mudah bersembunyi.
6). Banyak ahli bedah saraf mengatakan bahwa pengobatan populer untuk sengatan ubur-ubur seperti cuka dan air kencing tidak dapat membantu sengatan tersebut. Satu-satunya hal terbaik yang harus dilakukan adalah mencucinya dengan air garam, karena air asin dapat menonaktifkan sel yang menyengat.
7). Walaupun ubur-ubur tidak memiliki otak, mereka memiliki sistem saraf dasar dengan reseptor yang dapat mendeteksi cahaya, getaran, dan bahan kimia dalam air.
8). Sekitar 95% dari tubuh ubur-ubur adalah air. Jika mereka dikeluarkan dari air (tempat ia tinggal), maka mereka akan jatuh dan mati.
9). Tentakel ubur-ubur masih bisa menyengat walaupun terpisah dari tubuh ubur-ubur.
10). Ubur-ubur terkecil di dunia adalah Creeping Jellyfish, sedangkan ubur-ubur terbesar di dunia adalah Nomura’s Jellyfish dan Lion’s Mane Jellyfish.
11). Ubur-ubur yang tinggal di akuarium biasanya dapat hidup lebih lama daripada yang tinggal di alam liar.
12). Kebanyakan ubur-ubur adalah karnivora yang pasif. Mereka biasanya memakan plankton, krustasea, telur ikan, ikan kecil, dan ubur-ubur lainnya.
13). Ubur-ubur yang sudah mati masih bisa menyengat.
14). Salah satu spesies ubur-ubur, Turritopsis nutricula, memiliki regenerasi yang sangat luar biasa sehingga dijuluki sebagai ubur-ubur abadi.
15). Ubur-ubur telah hidup di perairan dunia selama lebih dari 650 juta tahun, jauh sebelum dinosaurus, yang menjadikannya hewan multi-organ tertua.
16). Ada lebih dari 2.000 jenis ubur-ubur yang sudah ditemukan. Para ilmuwan masih percaya bahwa masih ada sebanyak 300.000 spesies ubur-ubur berbeda yang belum ditemukan.
17). Ubur-ubur telah bertanggung jawab atas matinya pembangkit listrik tenaga nuklir di Jepang, karena terjebak dalam sistem pendinginnya. Ubur-ubur yang terjebak tersebut adalah Nomura’s Jellyfish, ubur-ubur terbesar di dunia.
18). Para ilmuwan percaya bahwa perubahan iklim, penangkapan ikan yang berlebihan, dan juga polusi dapat menyebabkan berkembangnya ubur-ubur.
19). Di beberapa belahan dunia, ubur-ubur adalah hidangan yang sangat enak dan lezat. Ubur-ubur yang paling banyak dimakan adalah Cannonball Jellyfish.
20). Ubur-ubur kotak adalah ubur-ubur paling beracun di dunia, bahkan sudah dijadikan sebagai hewan paling beracun di dunia. Racun dalam tubuh ubur-ubur kotak bisa membunuh 60 orang sekaligus.
21). Ubur-ubur mencerna makanannya dengan cepat. Karena akan sulit untuk ia mengambang jika membawa makanan dalam jumlah yang besar.
22). Ubur-ubur membunuh lebih banyak orang daripada Hiu setiap tahunnya.
23). Ubur-ubur yang tinggal dekat permukaan (terkena sinar matahari) cenderung tidak memiliki warna. Sedangkan ubur-ubur yang biasa tinggal di perairan yang lebih dalam, sering berwarna merah, ungu, hijau, kuning, atau kadang bergaris-garis.
24). Sengatan ubur-ubur kotak dapat membunuh seseorang dengan menghentikan jantungnya sekitar 2 menit.
25). Banyak ubur-ubur yang memiliki organ bioluminescent yang membuatnya memancarkan cahaya dalam kegelapan. Ini dapat membantu mereka seperti menarik mangsa atau mengganggu pemangsa. Contoh salah satu spesiesnya adalah Crystal Jellyfish.
26). Ubur-ubur bisa mengkloning dirinya sendiri. Jika ubur-ubur dipotong menjadi dua, potongan ubur-ubur bisa beregenerasi dan menciptakan dua organisme baru.
27). Ubur-ubur bukanlah perenang yang kuat, jadi mereka sangat menyukai arus laut.
28). Predator umum bagi ubur-ubur adalah Ikan tuna, hiu, kura-kura laut, serta ubur-ubur lainnya.
29). Satu ubur-ubur betina bisa mengeluarkan sebanyak 45.000 butir telur setiap harinya.
30). Ubur-ubur bernafas melalui kulitnya.
31). Musim hujan dapat menurunkan populasi ubur-ubur karena ubur-ubur hanya bisa bertahan di air asin.
32). Ubur-ubur kotak adalah salah satu ubur-ubur yang unik, karena mereka memiliki 24 mata dan 60 anus.
Terimakasih telah membaca di Piool.com, semoga bermanfaat dan lihat juga di situs berkualitas dan paling populer Aopok.com, peluang bisnis online Topbisnisonline.com dan join di komunitas Topoin.com.