Nasi Pecel Khas Jombang (Dok. Didno) |
Berburu kuliner di daerah orang lain itu suatu tantangan dan juga menyenangkan. Pasalnya pasti kita akan menikmati rasa dan suasana yang berbeda dengan daerah sendiri. Ini yang sering saya lakukan saat berada di daerah orang lain.
Salah satu tempat yang sayang untuk dilewatkan untuk dikunjungi di Jawa Timur adalah Kabupaten Jombang. Ada banyak obyek wisata yang bisa dikunjungi di Kota Jombang salah satunya adalah Taman Kebon Rojo yang lokasinya tidak jauh dari pusat pemerintahan Kabupaten Jombang.
Taman Kebon Rojo Jombang (Dok. Didno) |
Taman Kebon Rojo merupakan taman yang disediakan oleh Dinas Lingkungan Hidup Pemerintah Kabupaten Jombang untuk warganya terutama keluarga yang memiliki anak-anak yang ingin bermain bersama keluarga atau sekedar menikmati makanan khas Jombang yakni Nasi Pecel.
Pedagang nasi pecel biasanya berjejer sepanjang jalan di sekitar Taman Kebon Rojo menggugah selera untuk menikmati makanan khas tersebut pada pagi hari. Makanan khas ini terdiri dari nasi putih, mie, sayuran kangkung, toge dan timun yang diberi sambal kacang, peyek serta pilihan tempe goreng, telor ceplok atau telor dadar, ati ampela atau usus yang disindik seperti sate.
Pedagang dan pembeli Nasi Pecel (Dok. Didno) |
Pembeli yang menikmati nasi pecel khas Jombang ini bisa duduk-duduk lesehan di pinggir jalan sambil menikmati suasana pengendara sepeda motor atau mobil yang melintas. Lebih mantap lagi menikmati teh manis hangat setelah makan nasi pecel.
Setelah puas menikmati nasi pecel, pengunjung bisa mengelilingi keindahan taman Kebon Rojo yang asri. Pengunjung bisa berfoto selfie atau wefie dengan keluarga atau rekan-rekan. Di sini terdapat arena bermain anak seperti mobil-mobilan, mandi bola, arena mancing anak dan lain-lain. Ada juga rumput sintesis untuk duduk santai atau bermain anak-anak.
Rumput Sintesis di Taman Kebon Rojo (Dok. Didno) |
Bagi pengunjung yang ingin berolahraga, di taman Kebon Rojo terdapat lapangan tenis yang bisa dimanfaatkan oleh pengunjung yang senang berolahraga. Tetapi bagi pengunjung yang ingin berolahraga bisa berlari-lari kecil atau jalan santai mengelilingi taman Kebon Rojo.
Taman kebon Rojo sudah dilengkapi dengan mushola bagi pengunjung yang ingin melaksanakan ibadah. Di tempat ini terdapat kamar mandi untuk pengunjung yang ingin buang air kecil atau buang air besar saat berada di taman ini.
Mushola dan toilet di Taman Kebon Rojo (Dok. Didno) |
Di taman Kebon Rojo juga terdapat pusat jajanan yang terdiri dari warung-warung kecil yang menyediakan makanan dan minuman untuk para pengunjung taman Kebon Rojo Jombang. Jadi bagi Anda yang sedang ke Jombang silakan datang ke Taman Kebon Rojo Jombang.
Terimakasih telah membaca di Piool.com, semoga bermanfaat dan lihat juga di situs berkualitas dan paling populer Aopok.com, peluang bisnis online Topbisnisonline.com dan join di komunitas Topoin.com.