Blog

Cari Blog Review Produk? Sini Merapat ke Ulasanesia


Blog review produk adalah website kategori blog yang berfokus untuk mengulas produk dalam bentuk barang, jasa, dan layanan digital. Tujuannya adalah membantu mempertemukan antara penjual dan pembeli dengan lebih tepat sasaran.

Penjual mendapatkan visibilitas online terkait produknya, sedangkan pembeli mendapatkan ulasan yang akurat dan objektif sebelum membeli.

Maka dari itulah, ulasanesia hadir sebagai solusi untuk mencapai tujuan tersebut. Kami telah melakukan kerja relawan dengan mereview produk sejak awal 2024 hingga sekarang.

Nyatanya, domain yang kami sewa perlu dibayar, dan orang yang menulisnya juga perlu makan.

Sehingga kami sebagai blog review produk memutuskan untuk sedikit menyimpang dari kerja relawan. Kami akan memberikan ulasan yang (semoga) objektif dengan ganjaran jasa sekadar untuk sewa domain dan untuk makan.

Berapa? 250k per ulasan produk yang lengkap, include layanan dan manfaat yang sulit untuk kalian abaikan. Apa saja?

blog review produk Ulasanesia

12 Layanan Blog Review Produk di Ulasanesia yang Bermanfaat

Sebagai blog review produk yang sudah memberi layanan sejak 2024 hingga sekarang. Kami memahami betul apa yang dibutuhkan oleh pemilik produk (penjual/produsen), serta apa yang dibutuhkan oleh pembeli (target konsumen).

Berikut merupakan benefit atau manfaat menggunakan layanan di ulasanesia, khususnya bagi pemilik produk.

1. Artikel Persuasif dengan Gaya Bahasa Bisa Request

Artikel review produk umumnya menggunakan gaya bahasa persuasif, yaitu teks yang bertujuan membujuk, mengajak, atau mengarahkan pembaca secara halus.

Meski begitu, kalian juga bisa request gaya bahasa selain soft selling, misalnya hard selling yang terang-terangan menyuruh pembaca untuk membeli produk.

Atau gaya bahasa copywriting yang lebih mengarah pengungkapan pengalaman pribadi setelah penggunaan suatu produk.

Kabar baiknya, semua gaya bahasa dapat ditulis oleh tim ulasanesia dengan apik dan mumpuni!

2. Backlink DoFollow ke Website Produk

Backlink dofollow adalah tautan aktif yang mengarah ke website pemilik produk, manfaat apa saja untuk website? Ada banyak, seperti:

  1. Menunjukkan kredibilitas situs web;
  2. Meningkatkan penjualan produk;
  3. Meningkatkan power dan otoritas situs;
  4. Menambah traffic baik direct maupun organik;
  5. Mempercepat indeks ke mesin pencari;
  6. Meminimalisir spam score karena traffic dari pengunjung relevan; dan lain sebagainya.

Biasanya, jasa backlink dofollow saja harganya antara ratusan ribu sampai jutaan.

Namun di ulasanesia sebagai blog review produk, kalian bisa mendapatkan semua manfaat backlink tersebut sekaligus artikel persuasif yang lengkap.

Ibaratnya, ini adalah langkah cerdas yang membuktikan bahwa sekali dayung dua-tiga pulau terlampaui benar-benar nyata.

3. Tidak Perlu Kirim Produk ke Kami

Ingin menggunakan layanan review produk di website blog? Tenang, kalian tidak perlu kirim produk ke kami. Cukup siapkan gambar original yang jelas dan lengkap, itu saja!

Review di artikel blog memang semudah itu, tidak perlu kirim barang seperti review di video.

Kalau kalian sudah memiliki review video, bisa kirim link agar kami embed ke dalam artikel.

4. Pengerjaan di Blog Review Produk Cepat

Ulasanesia terbentuk oleh tim ulet dan kreatif yang ahli dalam kepenulisan. Buktinya? Kalian bisa melihat dan membaca setiap artikel/ulasan yang sudah kami tulis sejauh ini.

Kami dapat menyelesaikan satu artikel lengkap review produk dalam jangka satu-dua hari.

5. Mengulas secara Lengkap dan Detail

Ulasan dalam artikel lengkap, detail, dan kami jamin terindeks ke Google 100%.

Artikel yang terindeks mewujudkan semua manfaat di atas, memberi power nyata pada backlink, meningkatkan visibilitas online, dan segudang benefit yang lain!

Sedangkan kalau artikel tidak terindeks, mau sebanyak apapun tidak akan memberi manfaat yang signifikan.

6. Bisa Membubuhkan Call to Action

Call to Action (CTA) dalam marketing merupakan eksekusi dan closing. Sehingga artikel review produk kalian memberi dampak yang nyata pada penjualan.

7. Meningkatkan Visibilitas Online

Produk kalian mendapat peningkatan visibilitas online, apa itu? Ini adalah tingkat kemudahan suatu bisnis, usaha, atau produk ditemukan secara online/dalam jaringan melalui pencarian.

Contoh mudahnya, saat kalian mengetik “Ulasanesia” akan muncul blog review produk ini.

8. Niche Blog Review Produk di Ulasanesia Sangat Pas

Ulasanesia memang dikhususkan untuk mengulas produk baik itu barang, jasa, maupun layanan digital. Sehingga niche blog ini sangat pas dengan kebutuhan kalian.

9. Artikel Review Aktif Selamanya

Artikel akan tetap aktif selamanya di blog kami, setidaknya hingga kami tidak bisa membayar sewa domain atau kami tidak bisa makan lagi.

Kalian bisa mengecek setiap hari atau secara berkala, apakah artikel masih aktif atau tidak. Kami tidak akan menghapus artikel tanpa alasan apapun, dan hingga sekarang memang tidak ada alasan yang mengharuskan kami melakukan penghapusan.

Bahkan kalau saat kalian cek ternyata artikel review produk tidak lagi terindeks, akan kami tulis ulang hingga tetap berada di Search Engine Result Page (SERP) Google!

10. Domain Blog Selaras dan Sesuai

Ulasanesia berasal dari kata “ulasan”, yaitu review dalam bahasa Indonesia. Ini bukan domain blog gado-gado dan campur-campur, melainkan fokus pada ulasan-ulasan mendalam.

Sebuah fakta, bahwa tidak ada artikel di blog ini sejak dulu hingga seterusnya yang ditulis menggunakan AI! Sebab kami percaya, artikel untuk manusia harus ditulis oleh manusia.

11. Gratis Revisi Selamanya Tanpa Jangka Waktu

Ada perubahan informasi terkait produk kalian setelah 1 bulan, 1 tahun, atau 5 tahun? Tidak perlu khawatir, kalian bisa request revisi selamanya tanpa jangka waktu.

Di ulasanesia, ada keterangan ini di setiap artikel:

  1. Tanggal terbit
  2. Tanggal update

Menunjukkan bahwa kapan artikel tersebut terbit/rilis, dan apakah ada perubahan berupa update terakhir. Ini dapat menjelaskan kepada calon konsumen kalau isi artikel adalah informasi terbaru.

12. Include Share ke Media Sosial Ulasanesia

Hingga artikel ini ditulis, media sosial kami hanya ada satu, yaitu: Facebook Ulasanesia.

Halaman FB tersebut memiliki setidaknya 1,1 pengikut dan akan tetap bertambah seiring berjalannya waktu.

Meningkatkan jangkauan produk kalian agar lebih mudah ditemukan juga di media sosial.

Pada Akhirnya, Apakah Ulasanesia Adalah Blog Review Produk yang Kalian Cari?

Ulasanesia memang tidak menjanjikan peningkatan penjualan yang signifikan, atau artikel yang muncul di halaman pertama SERP.

Namun, artikel review yang diterbitkan di ulasanesia dapat menjadi salah satu pendongkrak dengan peran vital.

Hanya sekadar review produk, ini bukan press release, bukan pula guest post. Kalian akan mendapatkan ulasan dari website blog yang dirawat dengan sepenuh hati.

Kalau ingin pesan, bisa langsung menghubungi salah satu button di bawah, ya!

email

Facebook

Akhir kata, menentukan apakah kalian butuh ulasan di blog review produk ini merupakan keputusan yang sepenuhnya berada di tangan kalian masing-masing. Tetapi, kami berharap kalian memesan, sih. Biar kami juga bisa dapat cuan.


Terimakasih telah membaca di Piool.com, semoga bermanfaat dan lihat juga di situs berkualitas dan paling populer Aopok.com, peluang bisnis online Topbisnisonline.com dan join di komunitas Topoin.com.


Paling Populer

To Top