Artikel

Ini dia Keunggulan Serta Kekurangan dari Kapal Catamaran!


Kapal Catamaran, atau jika dalam bahasa Indonesia dikenal dengan kapal Katamaran, adalah salah satu jenis kapal yang memiliki 2 buah lambung. Sekilas, kapal dengan jenis ini seolah-olah memiliki 2 badan kapal.

Jika sebelumnya, desain kapal Katamaran ini banyak diadopsi oleh kapal cepat saja. Salah satunya adalah kapal Ferry. Namun kini, desain kapal dengan jenis Katamaran ini banyak digunakan juga pada konstruksi kapal lainnya. Seperti kapal niaga, kapal Roro, maupun kapal militer. Lalu apa saja keunggulan dari jenis kapal Katamaran ini? Yuk, ikuti informasi selengkapnya berikut ini!

Keunggulan dari Desain Kapal
Catamaran

Bisa dibilang, kapal dengan 2 buah lambung (catamaran) merupakan salah satu jenis kapal yang bisa meminimalisir jumlah hambatan yang mungkin bisa ditemui kapal selama pelayaran. Bukan itu saja, kapal dengan desain ini juga banyak digunakan oleh beberapa jenis kapal, karena memang memiliki keunggulan-keunggulan. Jika dibandingkan dengan desain kapal lainnya.

Keunggulan-keunggulan tersebut diantaranya :

Memiliki Stabilitas Melintang yang Kuat

Dengan lambung yang terdiri dari buah, memungkinkan kapal Katamaran memiliki keseimbangan yang kuat, hingga tidak mudah goyah saat diterjang badai. Bahkan, dengan kedua lambung tersebut, memungkinkan kapal dengan desain Catamaran ini memilliki stabilitas melintang yang terbilang kuat. 

Meminimalisir Nilai Hambatan

Diyakini, kapal Catamaran bisa meminimalisir nilai hambatan yang mungkin ditemui selama pelayaran. Terbukti, kapal-kapal yang menggunakan desain ini, memiliki nilai hambatan sekitar 20% lebih kecil, jika dibandingkan dengan nilai hambatan yang biasa ditemui oleh desain kapal lainnya.

Contohnya, pada kapal ikan dan juga kapal patroli, yang sebelumnya menggunakan desain monohull. Namun kini diubah menjadi kapal dengan desain Catamaran. Dimana dengan desain kapal yang baru ini, potensi nilai hambatan yang ditemui, dirasa lebih kecil, jika dibandingkan dengan yang biasa ditemui sebelumnya.

Bisa Memuat
Banyak Penumpang

Kapal dengan desain Catamaran umumnya memiliki geladak yang cukup luas. Hal ini dikarenakan, kapal dengan desain ini memiliki 2 lambung, yang disatukan hingga menjadi sebuah geladak. Dengan geladak yang luas inilah, maka kapal dengan desain Catamaran berpotensi untuk memuat penumpang dalam jumlah banyak. 

Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan
Sebelum Menggunakan Kapal Desain Catamaran

Meskipun memiliki beberapa keunggulan, kapal dengan desain Catamaran juga memiliki kekurangannya sendiri. Dimana kekuarngan tersebut berkaitan dengan 2 lambung yang dimilikinya. Maka dari itu, sebelum menggunakan kapal dengan desain ini, ada ha-hal yang perlu Anda perhatikan mengenai kapal dengan desain Catamaran ini. Diantaranya :

Gangguan Pada Body Interference

Gangguan pada body interference ini meliputi:

  • Gangguan pada
    kecepatan aliran fluida
     
  • Timbulnya aliran
    fluida di bawah lunas
  • Adanya
    perbedaan gelombang pada stern kapal,
    serta
  • Gangguan
    fluida pada tunnel side

Gangguan pada Wave Interface

Selain gangguan
yang bisa terjadi pada badan kapal, adanya 2 lambung pada kapal dengan desain Catamaran
ini bisa mengakibatkan sejumlah gangguan pada gelombang, yang meliputi :

  • Akibat dari
    adanya perubahan tekanan, maka wave
    making resistance
    pada kapal bisa saja berubah
  • Pertemuan antar
    gelombang pada masing-masing lambung, akan menghasilkan gelombang yang besar,
    serta
  • Pola gelombang
    yang berada di stern kapal bagian
    luar, serta yang berada di dalam
    tunel,
    bisa mengakibatkan berubahnya aliran gelombang secara keseluruhan

Demikian
penjelasan mengenai
kapal
Catamaran
ini. Semoga penjelasan diatas bisa
memberikan pengetahuan baru bagi Anda. Terutama mengenai keunggulan hingga
hal-hal yang perlu diwaspadai, bilamana Anda menggunakan kapal dengan desain
ini.


Terimakasih telah membaca di Piool.com, semoga bermanfaat dan lihat juga di situs berkualitas dan paling populer Aopok.com, peluang bisnis online Topbisnisonline.com dan join di komunitas Topoin.com.


Comments

Paling Populer

To Top